RUTAN KELAS I JAKARTA PUSAT MENGIKUTI ENTRY MEETING TIM PENILAI INTERNAL MENUJU WBK/WBBM

Rutan Kelas I Jakarta Pusat mengikuti Entry Meeting Tim Penilai Internal (TPI) terkait Evaluasi Zona Integritas Menuju WBK/WBBM, Senin (13/05). Kegiatan berlangsung secara daring diikuti oleh Pejabat Struktural dan Ketua Tim Enam Area Perubahan Rutan Kelas I Jakarta Pusat.

Entry meeting dibuka oleh Inspektur Wilayah III Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI, Iwan Santoso didampingi oleh Pimti Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Kegiatan entry meeting ini merupakan penguatan kepada 19 Satuan Kerja di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta secara langsung maupun virtual. Iwan Santoso mengingatkan bahwa perlunya komitmen antara Pimpinan dan Pegawai dalam pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas.

Fauzi Harahap, Amd.IP, SH, MH.

Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas I Jakarta Pusat