




Dalam kunjungannya, Tim MSF didampingi langsung oleh Kepala Rutan Kelas I Jakarta Pusat untuk meninjau mengenai pelayanan kesehatan di klinik Rutan Kelas I Jakarta Pusat. Selain itu, Dr. Yusman selaku Dokter di klinik Pratama Rutan Kelas I Jakarta Pusat menjelaskan tentang fasilitas kesehatan yang didapatkan oleh WBP, alur layanan kesehatan, serta kendala-kendala yang terjadi di ranah pelayanan kesehatan bagi WBP. Dapur bersih Rutan juga tak luput dalam tinjauan Tim MSF. Mereka meninjau menu harian yang diberikan untuk para WBP, serta kebersihan lingkungan dan alat-alat memasak yang digunakan di dapur.